Klub Chinese Super League (CSL) Shanghai Shenhua mengumumkan bahwa mereka telah merekrut striker Chelsea Nicolas Anelka dengan kontrak berdurasi dua tahun.
Shenhua, yang telah melakukan negosiasi dengan Anelka dalam beberapa pekan terakhir, melalui laman resmi mereka, memastikan bahwa pemain asal Prancis tersebut telah sepakat untuk bergabung dengan mereka.Klub asal Cina tersebut memilih untuk tidak memberitahu detail tentang gaji Anelka di sana, meskipun beberapa media melaporkan bahwa Anelka akan menerima gaji sekitar £200,000 (€235,000) per pekan.
Namun, juru bicara Shenhua Ma Yue membantah rumor tersebut: "Saya tidak dapat memastikan berapa besar gajinya sekarang. Saya hanya dapat mengatakan gajinya bukan £200,000," ujar Yue kepada AFP.
Sementara itu, kapten Shenhua Yu Tao mengatakan melalui akun Weibo (jejaring sosial seperti Twitter) mengatakan: "Sangat tidak mungkin merasa gembira dengan kabar tersebut, sambutan hangat untuk rekan baru kami!"
Seperti yang diketahui, Anelka yang juga diburu oleh West Ham United dan klub MLS Montreal Impact, bergabung dengan Shanghai setelah gagal menembus skuad utama Chelsea di bawah Andre Villas-Boas.Perekrutan mantan pemain andalan timnas Prancis tersebut disebut-sebut sebagai yang terbesar di sejarah sepakbola China.
(goal.com)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar